Contents
eaCara memilih robot trading tidaklah sesimpel yang dibayangkan. Meskipun banyak pilihannya, bukan berarti trader bebas memilihnya. Ada pertimbangan yang harus dilakukan supaya alat ini memberikan keuntungan bagi penggunanya.
Robot trading sendiri merupakan sebuah program yang fungsinya untuk mengotomatisasi perdagangan. Idealnya, robot akan memberikan analisa, menerjemahkannya ke dalam statistik sehingga pengguna akan terbantu dalam menempatkan posisi trading.
Robot trading ini tidak bisa digunakan secara gratis. Ada biaya yang harus dikeluarkan oleh penggunanya.
Selain itu, ada biaya lain yang memungkinkan pengguna untuk menambah biayanya. Untuk itulah, penting bagi calon pengguna untuk memperhatikan beberapa hal.
Kali ini, kami akan membagikan tentang cara memilih robot trading yang sesuai dengan keinginan penggunanya.
Cara Kerja Robot Trading
Sebelum mengulas lebih jauh mengenai cara memilih robot trading, tidak ada salahnya Anda memahami cara kerja dari robot trading ini. Setidaknya, Anda bisa mengetahui gambaran sesungguhnya mengenai kemampuan robot.
Pada dasarnya, robot ini akan mencari peluang di pasar perdagangan seperti kripto dan lain sebagainya. Peluang ini berkaitan dengan open sell, open trade atau pun open buy.
Sinyal-sinyal ini nantinya akan digunakan oleh robot. Tepatnya, untuk menggerakkan algoritmanya dalam memunculkan berbagai macam perkiraan.
Perkiraan yang dimaksud adalah kapan waktunya membeli atau pun menjual yang menghasilkan keuntungan. Tentunya, perkiraan ini juga akan menunjukkan batasan waktu yang dibutuhkan saat menempatkan posisi trading.
Selama robot trading ini bekerja dengan maksimal, peluang untuk meraih keuntungan dari trading akan sangat tinggi. Anda pun tidak akan merugi setiap waktu lantaran Anda mengetahui data lebih lengkap.
Berbeda jika Anda melakukan perdagangan secara konvensional. Selain Anda perlu melihat pergerakan harga, Anda juga butuh intuisi dalam menempatkan posisi. Bahkan, Anda perlu melatih kepekaan terhadap pergerakan yang memungkinkan adanya hasil.
Yang perlu dicermati, tidak semua penempatan yang dilakukan secara konvensional ini berbuah manis. Artinya, potensi untuk loss atau merugi tetap ada.
Kenapa Sebaiknya Menggunakan Robot Trading?
Tentunya, ada beberapa alasan yang melatarbelakangi pemanfaatan robot trading ini. Di antaranya adalah sebagai berikut:
-
Hasilnya Berdasarkan Data Pasar
Robot trading ini akan mengumpulkan data yang tampil di pasar. Data tersebut akan diolah, lantas dianalisa sebelum menampilkan hasilnya.
Data tersebut yang nantinya bisa dijadikan acuan trader untuk menempatkan posisi. Tentunya, timing dalam open buy atau open sell sangat menentukan pada hasil. Dan ini bisa dilakukan tanpa khawatir rugi lantaran sudah memiliki acuan yang dimunculkan oleh robot.
-
Efisien Waktu
Sebelum menempatkan posisi, cara manual mengharuskan Anda untuk menganalisa pergerakan pasar. Bahkan, Anda perlu memantau berita untuk memprediksi pergerakan chart.
Ini tentunya hanya akan menghabiskan banyak waktu. Banyak waktu yang terbuang sama artinya banyak keuntungan yang terbuang sia-sia.
Kondisi seperti ini tidak akan terjadi lagi ketika Anda sudah menggunakan robot trading. Karena, robot ini telah menggali informasi dengan sangat cepat.
Kemudian, data tersebut dianalisa melalui algoritma yang tertanam. Hanya dalam hitungan detik, hasilnya akan tampil. Anda pun bisa memulai trading sesuai dengan posisi yang dijelaskan oleh robot trading.
-
Cuan Meskipun Trader Pemula
Kebanyakan, pemula kesulitan untuk memperoleh keuntungan selama trading. Biasanya, kurangnya pengetahuan tentang pergerakan pasar membuatnya selalu rugi.
Untungnya, kondisi ini tidak lagi terjadi. Setidaknya, kondisi tersebut bisa diminimalkan dengan bantuan robot trading.
Robot ini akan memandu pengguna pemula untuk menempatkan posisi sekaligus kapan harus menutup posisinya. Panduan ini dimaksudkan untuk memperoleh keuntungan yang maksimal.
Menariknya, robot trading sendiri tidak hanya digunakan oleh pemula saja. Tetapi, trader level medium atau pun pro juga masih sering menggunakannya. Tujuannya adalah memperoleh hasil yang maksimal dari aktivitasnya.
Tips Memilih Robot Trading yang Tepat
Jangan terburu-buru ketika hendak memilih robot trading. Perhatikan beberapa hal supaya tidak salah pilih. Supaya tidak salah, berikut ini cara memilih robot trading yang dapat Anda lakukan.
-
Perhatikan Legalitas Robot Trading
Legalitas menjadi salah satu hal yang perlu Anda perhatikan. Pasalnya, legalitas ini bisa memberikan kenyamanan bagi penggunanya.
Program yang baik berkaitan dengan perdagangan harusnya sudah memiliki izin resmi. Izin ini diperuntukkan sebagai jaminan atas layanannya yang dinilai baik bagi calon penggunanya.
Setidaknya, masih ada pihak yang mengawasi terhadap program tersebut. Tentunya, pihak yang memiliki kewenangan dalam mengawasinya akan memberikan jaminan terbaik bagi pengguna.
Anda sebagai pengguna akan merasa lebih yakin. Di samping itu, Anda pun bisa meminimalkan praktik penipuan yang akan merugikan finansial.
-
Pelajari Penggunaan Robot Trading
Apakah robot trading ini mudah dioperasikan? Ini menjadi pertanyaan mendasar yang harus Anda cari jawabannya.
Kemudahan dalam penggunaan tidak sampai membuat Anda mempelajarinya lebih lama. Apalagi, sampai kesusahan dan tidak dapat memanfaatkannya dalam waktu dekat.
Ingat, ketika Anda hendak menggunakan sebuah layanan, pastikan bahwa layanan itu mudah digunakan. Dengan begitu, Anda bisa langsung memanfaatkannya sesuai kebutuhan.
Sama halnya dengan robot trading. Layanan ini harusnya mudah dipahami dan digunakan. Jika layanannya mudah digunakan, Anda bisa segera memanfaatkannya untuk menghasilkan cuan. Contohnya adalah Bidbox trading.
-
Perhatikan Biaya yang Dibebankan
Hampir setiap layanan yang menguntungkan akan dikenai dengan biaya. Itu merupakan konsekuensi sekaligus imbal balik untuk pengembangnya.
Layanan seperti robot trading juga membebankan penggunanya untuk mengeluarkan biaya. Biaya ini bisa mencakup biaya penggunaannya bulanan atau tahunan.
Artinya, Anda hanya bisa memanfaatkan secara maksimal ketika sudah membeli layanan per bulan atau per tahun. Dan besaran biaya ini sudah ditetapkan oleh pengembang.
Selain itu, terkadang ada juga biaya ketika mendapatkan keuntungan. Istilahnya, ada sharing profit yang menjadi kebijakan.
Besaran bagi hasil dari profit ini bervariasi. Kisarannya antara 1-20%. Dan ini bisa terjadi setiap kali Anda mengantongi profit misalnya 20 dolar.
Anda harusnya memperhatikan kisaran biaya bagi hasil dan biaya pembelian bulanan atau tahunan ini. Usahakan supaya biaya ini tidak sampai membebani Anda. Maksudnya, Anda malah untung kecil atau hasilnya seimbang dengan biaya yang dikeluarkan.
-
Lihat Review Pengguna
Cara memilih robot trading selanjutnya adalah dengan mencari tahu reputasinya. Ini bisa dilakukan dengan melihat review layanan itu sendiri.
Ulasan dari pengguna memberikan gambaran tentang kelebihan dan kekurangan program tersebut. Nantinya, Anda bisa menarik kesimpulan mengenai kesesuaian layanan tersebut.
Jika ulasannya positif, Anda memiliki kesempatan untuk mendapatkan hasil maksimal setelah menggunakannya. Sebaliknya jika review pengguna ini banyak minusnya, Anda patut curiga.
Ada baiknya jika Anda mengalihkan pencarian ke robot trading lainnya. Ini dilakukan untuk meminimalkan kerugian yang mungkin Anda dapatkan.
Demikianlah beberapa cara memilih robot trading yang sebaiknya Anda lakukan. Pertimbangkan reputasinya, legalitas dan kemudahannya. Dengan begitu, Anda bisa memaksimalkan program ini untuk memperoleh keuntungan selama trading.
Mengenalkan Robot Utrading
uTrading adalah sistem perdagangan kripto otomatis yang berfungsi penuh dan gratis, menjadi senjata untuk memungkinkan Anda bersaing dengan pedagang algoritmik profesional.
Robot Utrading Solusi Trading Kripto Otomatis Menggunakan Kecerdasan Buatan Terbaik Saat ini