8 Tips Sukses Menjadi Reseller Makanan Ringan Yang Unik

0
3725

Contents

Bisnis makanan ringan seakan tidak pernah ada matinya. Inovasi demi inovasi terus berkembang untuk memunculkan kreasi makanan ringan yang lebih unik dan menggugah selera. Bahkan di internet pun banyak sekali kita temukan penjual makanan ringan yang sangat beragam. Berbagai makanan dengan jenis yang beragam menghiasi laman internet seperti facebook, instagram bahkan toko online yang terkenal di Indonesia. Nah bagi yang tertarik untuk menjadi reseller makanan ringan yang unik, berikut ini 8 tips sukses yang perlu diperhatikan, di antaranya :

1. Tentukan Produk Yang Berkualitas

Salah satu tips sukses menjadi reseller makanan ringan yang unik adalah menentukan produk yang berkualitas. Hal ini penting karena apabila produk yang dijual tersebut berkualitas otomatis akan mempengaruhi penjualan.

Pilihlah makanan ringan yang unik namun tetap mengandung gizi yang baik untuk tubuh sehingga siapapun akan suka mengonsumsinya baik itu remaja bahkan hingga orangtua.

2. Jual Makanan Yang Tidak Mudah Basi

Jika ingin menjadi reseller untuk makanan ringan yang unik pilihlah jenis makanan yang tidak mudah basi. Untuk itulah bisa memilih jenis makanan yang kering dan tidak mudah lembek atau berair. Hal ini dikarenakan makanan kering akan jauh lebih awet ketika disimpan bahkan bisa sampai berbulan-bulan.

Jika tetap ingin menjual makanan ringan yang basah sebaiknya tidak usah terlalu banyak atau sesuai dengan jumlah pemesan saja sedangkan sisanya bisa stok makanan kering. Meskipun tidak semua reseller kemudian menstok produk namun agar tidak bolak balik pada supplier banyak yang akhirnya memilih membeli dalam jumlah banyak sekaligus. Sehingga dengan memilih produk yang tidak mudah basi dan kering akan awet dan tahan lama.

3. Tentukan Target Pasar

Tips sukses menjadi reseller makanan ringan yang unik selanjutnya adalah menentukan target pasar. Setelah menentukan makanan ringan apa yang akan dijual, selanjutnya adalah menentukan akan dijual kemana produk tersebut. Sesuaikan dengan minat konsumen yang ada di pasaran.

Dengan target pasar yang tepat dam sesuai tentu akan sangat berpengaruh terhadap penjualan produk. Untuk makanan ringan yang unik anak muda atau remaja seringkali menjadi sasaran yang mudah dijangkau. Maka dengan menargetkan anak muda sebagai sasaran tentu akan semakin menaikkan penjualan karena dalam hal ini anak muda adalah yang paling suka segala sesuatu yang inovatif dan mengikuti perkembangan jaman.

4. Selalu Up To Date Mengikuti Jaman

Meskipun sudah menentukan produk apa yang akan dijual namun bukan berarti tidak boleh berinovasi. Seiring jaman inovasi makanan ringan yang unik selalu mengalami perkembangan. Dengan selalu mengikuti perkembangan jaman tentang produk-produk makanan ringan unik apa saja yang sedang disenangi di kalangan umum tentu akan sangat menguntungkan bagi reseller.

Dengan browsing di internet atau instagram tentu akan memberikan informasi mengenai makanan ringan unik apa yang sedang populer. Selanjutnya reseller bisa menjualnya. Tentu akan memberikan keuntungan yang lebih besar ketimbang menjual makanan ringan yang itu- itu saja.

5. Manfaatkan Sosial Media Untuk Pemasaran

Memanfaatkan sosial media untuk pemasaran produk menjadi salah satu tips sukses menjadi reseller makanan ringan yang unik. Hal ini sangat penting karena hampir semua orang sekarang menggunakan sosial media. Dengan begitu ketika seorang reseller mempromosikan produknya di sosial media tentu akan lebih bisa menarik perhatian calon customer dan membuka peluang yang lebih besar.

Hal itu karena tentu saja pengguna sosial media bukan hanya dari kota tertentu saja bahkan seluruh dunia. Jadi bukan tidak mungkin produk malah akan populer dan diminati lebih banyak orang daripada menjual secara offline.

6. Menjalin Relasi Yang Baik Dengan Orang-Orang Terdekat

Ketika reseller memiliki relasi yang baik dengan orang- orang terdekat ataupun orang-orang di sekitar maka menjual makanan ringan unik bukan perkara yang sulit. Hal ini tentu saja karena orang-orang telah mengenal baik reseller sehingga jika ingin order tidak ada sungkan untuk menghubungi reseller terlebih dahulu.

Relasi yang baik antar sesama orang akan membawa pengaruh terhadap penilaian seseorang terhadap reseller itu sendiri. Jika memang dikenal dengan baik, calon customer tentu tidak akan sungkan untuk memulai percakapan dengan tujuan order makanan ringan yang dijual tersebut.

7. Konsisten Dalam Bisnis

Yang terpenting untuk sukses menjadi reseller makanan ringan yang unik adalah harus selalu konsisten dalam berbisnis. Seseorang harus memiliki konsisten yang tinggi baik dalam memberikan pelayanan kepada customer maupun penjualan yang berlangsung.

Meskipun suatu usaha tidak selalu berjalan mulus namun reseller harus tetap konsisten agar bisnis bisa terus berjalan mengikuti jaman. Ketika poin ini telah ditanamkan maka kesuksesan akan semakin dekat.

8. Memberikan Pelayanan Yang Terbaik

Tentu semua orang mengenal istilah ‘pembeli adalah raja’. Hal itu juga berlaku pada reseller makanan ringan yang unik. Jika ingin sukses seorang reseller harus bisa memperlakukan customer dengan baik. Berikan pelayanan yang memuaskan mulai dari sikap ramah ketika mereka bertanya mengenai produk yang dijual hingga sebisa mungkin tepat waktu dalam mengirim barang jika sudah melakukan transaksi sebelumnya. Customer tentu akan merasa senang dan dihargai apabila reseller bisa memperlakukan mereka dengan baik dan benar.

Nah itulah 8 tips sukses menjadi reseller makanan ringan yang unik. Dalam berbisnis memang akan selalu ada tantangan dan rintangan, namun akan terlewati jika konsisten dan memang memiliki passion di bidang tersebut. Tantangan tersebut justru akan menjadi acuan untuk menjadi reseller yang lebih baik lagi baik dari segi pelayanan maupun penjualan produknya dengan omset yang terus meningkat.

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here