Peluang Bisnis Es Krim Menjanjikan

0
6691

bisnis-es-krimPeluang bisnis es krim mungkin terlihat biasa saja untuk beberapa orang. Namun, bisnis ini mempunyai peluang yang cukup laris manis di Indonesia yang notabene merupakan daerah tropis yang panas dan menggiurkannya es dikeadaan panas.

Ada beberapa faktor yang menjadikan bisnis ini menjanjikan di Indonesia. Yaitu:

Pertama, peluang bisnis es krim ini strategis, wilayah Indonesia yang dilewati garis katulistiwa menjadi alasannya. Iklim di Indonesia menjadi tropis dan panas. Apalagi akhir-akhir ini suhu udara juga menjadi semakin panas. Jadi malah bisa seperti hal yang dibutuhkan di udara pana iklim tropis Indonesia.

Kedua, penyuka es krim berasal dari segala usia, tidak terpaku pada konsumen anak-anak saja. Siapa sih yang tidak mengenal es krim? Tentu dengan mudah juga pemasaran es krim ini. Para konsumen akan mencari dengan sendirinya. Tanpa perlu menghabiskan biaya lagi untuk iklan.

Ketiga, pemasaran es krim sangat luas lingkupnya. Ditempat yang ramai akan sangat stategis tentunya seperti mall, pasar, kolam renang, pantai dan wilayah-wilayah rekreasi yang panas lainnya. Untuk target anak-anak, bisa mencari lokasi diwilayah yang banyak anak seperti sekolah.

Keempat, mudah dimulainya, menjalankannya dan pengawasannya. Untuk memulainya, anda cukup memiliki mesin pembuat es krim baik yang model es puter/sekop, atau model kran. Untuk beberapa tempat penjualan alat-alat pembuat es krim ini, terdapat sebuah pelatihan khusus. Pelatihan ini biasanya untuk mengajarkan para pembeli bagaimana pengoperasian alat tersebut. Tidak membutuhkan pelatihan yang memakan waktu untuk hal ini, karena tidak terlau susah.

Kelima, karyawan yang dibutuhkan tidak perlu terlalu banyak. Pembuat es krimnya bisa anda sendiri kemudian ditambah beberapa orang lagi untuk menjualnya. Bisa ditempat yang tetap, ataupun es krim keliling. Kalau sudah besar bisnis anada ini, tentunya anda bisa memasarkannya dijauh-jauh tempat.

Keenam, tidak membutuhkan keahlian yang tinggi untuk peluang bisnis es krim ini. Cukup belajar caranya saja dan anda seterusnya hanya perlu lebih mempraktekkannya sehingga akan menjadi terbiasa. Bisa karena terbiasa mempraktekkannya.

Ketujuh, proses pembuatannya yang cukup cepat dan tidak membutuhkan waktu terlalu lama. Terlebih lagi prosesnya bisa diatur sehingga bisa memastikan waktunya. Kemudian variasi produk yang anda inginkan juga bebas dan mungkin akan lebih mudah lagi setelah bisnis anda ini berjalan dalam waktu yang cukup lama. Sedangkan jumlah produksinya juga tergantung anda untuk awalnya. Nanti bisa menjadi lebih banyak kalau bisnis anda ini sudah mulai berjalan.

Ketujuh alasan tersebut diatas bisa menjadi pemacu anda yang masih kebingungan untuk berbisnis apa di Negara kita ini. Tanpa modal besar, keterampilan yang tidak terlalu susah, peluang bisnis es krim ini cukup menjanjikan bagi anda para pebisnis.

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here