5 cara sukses memulai bisnis bimbingan belajar

0
5033

Bisnis bimbingan belajar atau biasa disebut dengan bimbel/kursus merupakan suatu kegiatan yang tidak pernah sepi peminat. Mengapa? Karena setiap manusia memerlukan bekal ilmu pengetahuan yang cukup di kemudian hari.

Terutama orang tua, dimana mereka cenderung memilih pendidikan yang terbaik bagi putra putrinya. Kebanyakan orang tua, baik itu yang memiliki kemampuan finansial yang cukup lebih memilih memberikan tambahan pelajaran bagi putra putrinya.

Mereka beranggapan bahwa dengan memberikan tambahan pelajaran tersebut, maka tingkat pengetahuan dan kecerdasan anaknya akan semakin meningkat. Dimana semua orang tua juga berharap yang terbaik bagi anak mereka, yakni dengan semakin meningkatkan tingkat pengetahuan dan kecerdasan anaknya, maka masa depan mereka akan cerah, baik itu untuk menempuh pendidikan lanjutan, karir, serta finansial yang baik.

Dengan adanya anggapan tersebut, maka sekarang sudah mulai menjamur bisnis-bisnis bimbingan belajar di Indonesia. Mereka (para pelaku bisnis) mempergunakan peluang tersebut untuk menciptakan jenis-jenis bimbel baru. Pada dasarnya, bimbingan belajar terdapat bermacam-macam jenis yang akan disampaikan berikut ini.

Jenis-jenis bimbingan belajar

  • Bimbingan belajar di rumah. Biasanya, bimbingan belajar jenis ini memiliki sistem yakni “mewajibkan” siswa untuk datang ke rumah tentor atau pembimbing. Bimbel jenis ini juga memiliki beberapa sistem dalam proses belajarnya. Sistem pertama yakni tentor atau pembimbing memberikan materi atau handout kepada para siswa yang isi handout tersebut hampir mirip seperti materi di sekolah. Sedangkan sistem kedua yakni tentor atau pembimbing tidak memberikan handout materi, namun proses pembelajaran disesuaikan dengan kegiatan belajar di sekolah.
  • Bimbingan belajar di kelas. Sama halnya dengan penjelasan di atas bahwa bimbel kelas mayoritas memiliki sistem  memberikan handout materi kepada para siswanya yang mana materi tersebut hampir sama dengan materi di sekolah. Namun, bimbingan belajar di kelas ini biasanya dilakukan oleh bimbel-bimbel yang sudah memiliki banyak cabang.
  • Bimbingan belajar privat. Beda halnya dengan jenis bimbingan belajar yang sudah dijelaskan di atas yang “mewajibkan” siswa untuk hadir ke lokasi pembelajaran, bimbingan belajar privat ini “mewajibkan” tentor atau pembimbing yang hadir ke rumah siswa tersebut. Namun bimbel privat ini memiliki beberapa keuntungan yakni proses belajar lebih fokus karena tentor hanya membimbing 1 orang siswa saja. Sistem bimbingan belajar privat yakni tentor mengikuti kegiatan atau proses belajar di sekolah.

5 Cara Sukses Memulai Bisnis Bimbingan Belajar

Tentunya setiap jenis bimbingan belajar memiliki keuntungan dan kerugian masing-masing. Namun, bagi anda yang memiliki jiwa bisnis, tak ada salahnya anda untuk mencoba bisnis yang satu ini. Berikut akan diulas 5 cara sukses untuk memulai bisnis bimbingan belajar.

  1. Memiliki kemampuan dalam banyak pelajaran terutama pelajaran eksakta, misalnya matematika, kimia, fisika, biologi. Disarankan juga mahir dalam bahasa asing, misalnya Bahasa Inggris, Bahasa Mandarin, Bahasan Jepang, dan lain sebagainya. mengapa harus memiliki kemampuan seperti itu? Ya, karena mayoritas anak-anak mengalami kesulitan dalam beberapa bidang pelajaran tersebut.
  2. Namun, apabila anda tidak terlalu mahir dalam bidang pelajaran, maka anda harus melakukan “open recruitment” pengajar yang memang ahli dalam bidang tersebut. Anda juga harus memperhatikan proses rekruitmen calon tentor. Usahakan berikan dia materi yang sekiranya dia expert dalam bidang tersebut. Setelah tes tulis, usahakan pula terdapat tes wawancara. Hal ini dilakukan untuk mengetahui kemampuan calon tentor karena tentor yang baik bukan hanya pandai di materi atau cerdas dalam memecahkan soal, namun tentor yang baik adalah tentor yang mampu membawa suasana belajar menjadi fun. Dengan situasi yang fun, maka siswa akan dengan mudah menerima materi yang kita berikan.
  3. Cara yang ketiga yakni mengatur jadwal kegiatan bimbel anda. Apabila diperlukan, libatkan orang-orang di sekitar anda, misalkan adik atau saudara anda yang lain untuk turut serta memanajemen sistem bimbel yang anda dirikan. Mengapa? Karena manajemen yang baik akan berdampak pada kegiatan belajar yang baik pula.
  4. Memiliki sarana dan prasarana. Hal ini penting karena sarana prasarana yang memadai akan mendukung kelancaran proses belajar pada bimbel anda. Beberapa sarana prasarana yang wajib anda miliki yakni tempat untuk belajar, meja dan kursi (apabila diperlukan, kalau tidak cukup dengan karpet saja), papan tulis, spidol atau kapur tulis beserta penghapus, buku materi, serta buku absen.
  5. Memiliki relasi. Cara terakhir ini merupakan salah satu cara yang paling penting untuk memulai bisnis bimbingan belajar. Namun, apabila anda tidak memiliki relasi yang cukup luas, anda bisa memulainya dengan membimbing anak tetangga anda. Seiring dengan berjalannya waktu, dengan kualitas bimbel anda, maka anda akan memiliki relasi yang luas.

Berikut merupakan 5 cara sukses untuk memulai bisnis bimbingan belajar yang diharapkan dapat diterapkan oleh para pelaku bisnis agar menghadirkan bimbel-bimbel yang berkualitas.

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here